Apple Akan Gunakan Plastik untuk iPhone 5?

  • Post author:
  • Post category:Apple

OMPAS.com – Rumor tentang desain smartphone Apple generasi selanjutnya, iPhone 5 terus bergulir. Setelah dikabarkan akan memiliki ukuran layar 4 inci, penerus iPhone4 ini sekarang digunjingkan bakal dibalut dengan bahan karet.

Seperti dikutip dari BGR, iPhone 5 sedang direncanakan menggunakan komponen dari bahan karet atau semacam plastik lunak. Bahan ini mirip dengan bahan-bahan yang digunakan sebagaibumper atau casing ponsel

Namun, bahan tersebut hanya akan dipakai di tepi panel bagian depan ponsel. Model seperti ini pernah diterapkan pada iPhone 3GS. Penerapan bahan ini akan memiliki dua fungsi.

Pertama, bahan karet tersebut akan menutupi tepian panel depan dan menjadi satu dengan belakang ponsel yang kemungkinan memakai bahan aluminium. Kedua, bahan ini juga bakal menutupi antena yang berada di sekeliling ponsel. (more…)

Continue ReadingApple Akan Gunakan Plastik untuk iPhone 5?

PKBN Akan Bergabung dengan Partai Lain?

  • Post author:
  • Post category:PKB

Partai Kemakmuran Bangsa Nusantara (PKBN) akan menempuh jalur politis di samping menempuh jalur hukum agar dapat tetap melaju ke Pemilihan Umum 2014.

“Opsi politik itu bermacam-macam, bisa fusi partai politik, parpol lain yang bisa berbadan hukum. Bukan kepada mereka yang merintangi PKBN,” kata Ketua PKBN, Yenny Wahid di kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Jakarta, Senin (20/12/2011).

Langkah PKBN untuk mengikuti Pemilu 2014 terganjal setelah Kemenkum HAM memutuskan bahwa partai besutan Yenny itu tidak lolos verifikasi badan hukum. Hari ini, puluhan masa PKBN mendatangi kantor Kemenkum HAM untuk memprotes hasil verifikasi tersebut.

“Pengikut Gusdur tidak bisa dibendung dan pasti akan ikut pemili 2014. Dengan cara ini mereka berusaha menjegal kami, kami akan bangkit kembali, dan 2014 kami akan menjadikan momen ini sebagai pembelajaran, sebuah semangat bahwa hukum di Indonesia harus ditegakkan,” ucap putri mantan Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur) itu.

Yenny juga mengatakan, pihaknya akan melayangkan gugatan hukum atas putusan verifikasi parpol yang dilakukan Kemenkum HAM itu. Dia menilai adanya sejumlah kejanggalan dalam verifikasi tersebut.

“Misalnya dokumen kami tiba-tiba dikatakan gak ada, untunglah kami punya fotokopi berkasnya semua, kemudian dokumen konfidensial tiba-tiba beredar di tempat orang lain,” kata Yenny.

Kejanggalan lainnya, lanjut dia, ditemukan dokumen resmi Kemenkum HAM yang berisi hasil verifikasi itu beredar di tangan pihak-pihak yang tidak seharusnya.

“Jadi ada banyak sekali kejanggalan, demikian juga dalam berbagai komunikasi kami dengan berbagai pejabat Kumham, dari awal diarahkan ke kami untuk menuntut secara hukum, ini tentu menjadi pertanyaan,” paparnya. (more…)

Continue ReadingPKBN Akan Bergabung dengan Partai Lain?

Refleksi Akhir Tahun 2011 bersama DPP PKB

  • Post author:
  • Post category:PKB

JAKARTA – Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB) menggelar acara diskusi catatan akhir tahun 2011 hari ini, Kamis (29/12/2011).

Kegiatan diskusi bertajuk “Menguatkan Pragmatisme Politik dan Memudarnya Solideritas Kebangsaan” tersebut menghadirkan beberapa tokoh agama dan pakar politik Indonesia.

Tokoh yang menjadi pembicara antara lain, Ketua Umum PBNU, Said Aqiel Siradj, Tokoh Lintas Agama, Franz Magnis Suseno, Pengasuh Pondok Pesantren Soko Tunggal Rawamangun, K.H. Nuril Arifin. (more…)

Continue ReadingRefleksi Akhir Tahun 2011 bersama DPP PKB

PKB: Fraksi di DPR Sebaiknya Cuma 2, Pemerintah dan Oposisi

  • Post author:
  • Post category:PKB

Jakarta – Hanya ada dua fraksi yang dikenal di parlemen, yakni fraksi pemerintah dan partai oposisi. Inilah usulan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Usulan itu akan disampaikan dalam pembentukan UU Pemilu.

“Ke depan di DPR itu hanya ada dua fraksi, fraksi pemerintah koalisi dan fraksi oposisi. Siapapun partai politik yang duduk di parlemen boleh memilih. Tetapi dengan dua fraksi itu tidak akan ada main-main di dalam kebersamaan baik di dalam koalisi maupun di oposisi,” ujar Ketua DPP PKB, Muhaimin Iskandar.

Hal itu disampaikan dia di sela-sela acara Catatan Akhir Tahun PKB dan Haul Ke-2 KH Abdurrahman Wahid di kantor DPP PKB, Jl Raden Saleh, Jakarta, Kamis (29/12/2011). Hadir dalam acara itu pengurus DPP PKB dan tokoh lintas agama yakni Nuril Arifin (Islam), Romo Suseno (Kristen) dan Gede Aka (Hindu). (more…)

Continue ReadingPKB: Fraksi di DPR Sebaiknya Cuma 2, Pemerintah dan Oposisi

PKB: Tahun 2012 Politik Akan tetap Panas

  • Post author:
  • Post category:PKB

JAKARTA– Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Marwan Jafar menduga situasi politik di tahun 2012 akan semakin memanas. Menurutnya kasus Bank Century kembali memicu gejolak politik.

“Politik akan lebih ramai karena selain kasus-kasus yang dianggap belum selesai juga ada masalah UU Pemilu yang harus diselesaikan pada Maret 2012 mendatang. Jadi makin ramai,” kata Marwan saat dihubungi wartawan, Rabu (28/12/2011). (more…)

Continue ReadingPKB: Tahun 2012 Politik Akan tetap Panas

PKB: Presiden Harus Turun Tangan Soal Reformasi Agraria!

  • Post author:
  • Post category:PKB

Jakarta –

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meminta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, agar segera turun tangan mengambil kebijakan komprehensif untuk menyelesaikan akar masalah konflik pertanahan di Tanah Air.

“Fakta di lapangan menunjukkan bahwa pemilik modal bersembunyi di belakang aparat keamanan, dalam menghadapi tuntutan warga,” kata Sekretaris Jenderal Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB, Imam Nachrawi, dalam siaran pers yang dikirim Wakil Bendahara PKB, Bambang Susanto, kepada Kompasdi Jakarta, Senin (26/12/2011).

PKB adalah partai politik anggota Koalisi Partai Politik Pendukung SBY-Boediono. PKB menilai, kekerasan sosial berakar dari masalah tanah, perkebunan dan pertambangan, yang berujung pada melayangnya belasan nyawa masyarakat karena tertembak polisi di Bima, Mesuji, Riau, dan sejumlah daerah lain, sudah memasuki stadium paling mengkhawatirkan.

Belum usai aksi jahit mulut penuntasan hutan di Riau, belum usai kerja tim pencari fakta mengusut dugaan pelanggaran hak asasi manusia (HAM) di Mesuji, di Bima nyawa melayang karena masalah konflik pertambangan.

Kondisi ini sangat menyedihkan dan mendesak untuk segera dihentikan. PKB sangat menyesalkan dan sangat berduka dengan jatuhnya ratusan korban masyarakat terluka, karena bentrokan dan tembakan aparat keamanan.

“Negara tidak boleh dikalahkan oleh kekerasan, negara juga tidak boleh melindungi aparat keamanan pelaku penembakan, dan negara wajib melindungi rakyatnya,” kata Imam. (more…)

Continue ReadingPKB: Presiden Harus Turun Tangan Soal Reformasi Agraria!

Gus Choi & Lily Wahid Kembali Gugat DPP PKB

  • Post author:
  • Post category:PKB

Jakarta – Setelah sebelumnya kalah di Mahkamah Agung (MA), Lily Chadijah Wahid dan Effendi Choirie kembali menggugat PKB. Lily dan Gus Choi menggugat di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat setelah penyelesaian sengketa melalui dewan internal PKB sudah dilakukan, tetapi belum ada kesepakatan.

“Menolak eksepsi tergugat I (DPP PKB) tentang kewenangan mengadili. Memerintahkan para pihak untuk melanjutkan pemeriksaan pokok perkara,” kata ketua majelis hakim Herdi Agusten, saat sidang putusan sela, di PN Jakarta Pusat, Jalan Gajah Mada, Jakarta, Selasa (27/12/2011). (more…)

Continue ReadingGus Choi & Lily Wahid Kembali Gugat DPP PKB

Inilah Kereta Tercepat Di Dunia Buatan China

  • Post author:
  • Post category:Special

BEIJING – Negeri Tirai Bambu, Cina menyatakan telah berhasil memproduksi kereta api tercepat yang ada di atas permukaan bumi.

Kereta yang dinamai CRH380 tersebut diklaim dapat berlari hingga 300 mil per-jam, dimana kecepatan itu diperoleh berkat desain badan kereta yang aerodinamis, serta berbahan ringan, yaitu plastik yang diperkuat oleh serat karbon. Seperti dinilai oleh pakar kereta api Cina, Shen Zhiyun, yang dikutip dari Dailymail, Selasa (27/12/2011).

Kecepatan yang dimiliki CRH380, melampaui rekor kecepatan yang ditorehkan oleh kereta api CRH380A, yang dapat berlari hingga 100 mil per jam. Kereta api yang juga pabrikan Cina tersebut, diresmikan oleh rezim Komunis Cina pada awal tahun ini, dan dapat menempuh perjalanan 824 mil antara Beijing dan Shanghai dalam lima jam, dengan rekor kecepatan tertinggi 200 mil per jam dan kecepatan rata-rata 165 mil per jam. (more…)

Continue ReadingInilah Kereta Tercepat Di Dunia Buatan China