Jakarta – Hewlett Packard (HP) kini memiliki banyak jajaran produk printer ramah lingkungan, salah satunya yang dipamerkan di acara Mega Bazaar Komputer.
“Dengan lebih dari 30 tahun pengalaman di duniaimaging & printing, HP mempersembahkan rangkaian inovasi yang terdepan di industri serta keandalan tak tertandingi untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di berbagai lapisan,” kata Mulia Dewi Karnadi, Managing Director, Imaging & Printing Group, HP Indonesia, di keterangan resminya.
Deskjet dan PhotoSmart Ink Advantage diperkenalkan sebagai solusi cetak hemat bagi pelajar dan mahasiswa untuk menghasilkan karya kreat
Teknologi ePrint yang mengubah cara pandang terhadap cara mencetak kini hadir di semakin banyak perangkat HP. Dengan rangkaian aplikasi Home Apps yang edukatif dan menghibur seperti Disney, Nickelodeon, Picasa dan Sudoku, printer-printer HP berkemampuan ePrint menjadi pusat keceriaan keluarga. HP ENVY 110 salah satunya, selain memiliki citarasa desain yang mutakhir, juga telah mencatat sejarah sebagai printer pertama di dunia dengan 0% kandungan PVC.
Di sektor usaha kecil dan menengah (SMB), HP OfficeJet menjadi solusi berbasis tinta yang menarik berkat kemampuan mencetak warna berkualitas profesional dengan biaya lebih kompetitif dan jumlah halaman 2x lebih banyak dibandingkan printer jenis lain di kelasnya.
Lalu, fitur-fitur hemat energi seperti Instant-On, dan Auto-On/Auto-Off, Auto-Duplex, Carbon Footprint Calculator untuk menghitung emisi karbon dari perangkat cetak kantor, hingga hal-hal sederhana seperti kemasan yang dirancang kompak sehingga meminimalkan dampak pada lingkungan,