Mandriva Mengindikasikan Diri Terjun Ke Pasar Cloud Computing
Baru saja om Schulz, manajer pemasaran dari Mandriva SA memposting sebuah pikiran Mandriva tentang Cloud Computing. Menurut Mandriva, teknologi cloud computing itu harus: bekerja dengan baik (work well), harus terbuka dan dikembangkan dari platform terbuka/standard, dan data yang diolah adalah milik anda sepenuhnya dan merupakan ekspresi kebebasan penggunaan data oleh anda sendiri.
Pikiran tentang cloud computing ini dirumuskan oleh tim dari Mandriva yang akan segera meluncurkan teknologi cloud computingnya dalam waktu dekat. Dalam hitungan minggu, kemungkinan soft launching dilaksanakan saat Mandriva Day tanggal 30 Oktober nanti di Paris, atau mungkin tanggal lain, hanya Mandriva yang tahu. (more…)