Skip to content

emka.web.id

Menu
  • Home
  • Indeks Artikel
  • Tutorial
  • Tentang Kami
Menu

Ilmuwan NU Juara I di Konferensi Energi Terbarukan 2015

Posted on August 31, 2015 by Syauqi Wiryahasana
Yogyakarta, NU Online
Ilmuwan muda NU atas nama Dr. Eng. Mochamad Syamsiro meraih juara pertama pada konferensi energi terbarukan “The 4th Indonesia EBTKE Conex 2015”. Kegiatan tersebut rutin diselenggarakan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) tiap tahun.

Pada acara yang berlangsung di Jakarta Convention Center 19-21 Agustus tersebut, Mochamad Syamsiro mempresentasikan hasil penelitiannya berjudul An Experimental Investigation on Performance dan Emission of Blends of Diesel Fuel with Waste Plastic Oil in a DI Diesel Engine”. “Penelitian saya tersebut tentang minyak dari sampah plastik ke dalam mesin diesel,” ujar pria jebolan Tokyo Institute of Technology tersebut ketika dihubungi NU Online, Senin siang (31/8). Penelitian itu adalah konversi sampah plastik menjadi Bahan Bakar Minyak (BBM) menggunakan teknologi pirolisis dengan memanfaatkan zeolit alam sebagai katalis untuk memperbaiki kualitas produk minyaknya. Menurut Mochamad Syamsiro, di Indonesia belum banyak yang memanfaatkan sampah plastik untuk dijadikan BBM untuk mesin diesel. “Harapan saya, hal ini bisa menjadi alternatif bahan bakar pengganti solar sekaligus solusi untuk persoalan sampah plastik yang sulit terurai dalam tanah,” tambah mantan Ketua PCINU Jepang ini. Untuk bisa mempresentasikan hasil penelitiannya di ajang bergengsi tersebut, dosen di Jurusan Teknik Mesin Universitas Janabadra (JTM-UJB) harus menyingkirkan puluhan peneliti dari berbagai kalangan baik para akademisi, praktisi, pemerintah dan industri. “Total yang terpilih untuk presentasi hasil penelitian dalam acara tersebut ada 10 peneliti. Kalau paper yang masuk sekitar lima puluhan paper,” tambahnya. Selain mempresentasikan hasil penelitiannya di hadapan para peneliti lain, ia juga  mempresentasikannya lewat poster. Poster hasil penelitiannya berjudul “State of the Art of Global Dimethyl Ether (DME) Development and its Potential Application in Indonesia”. Penelitian tersebut merupakan kolaborasi Jurusan Teknik Mesin UJB dengan Zhejiang University of Technology, Tiongkok dan Tokyo Institute of Technology, Jepang. Ditanya mengenai perasannya bisa meraih juara dalam ajang tersebut, Mochamad Syamsiro mengaku bangga. “Ya tentunya bangga dan lebih termotivasi lagi untuk terus melakukan penelitian terkait dengan pemanfaatan sampah menjadi energi (Waste to Energy),” tandasnya. (Nur Rokhim/Abdullah Alawi)
         
    
     Sumber: NU Online
Seedbacklink

Recent Posts

TENTANG EMKA.WEB>ID

EMKA.WEB.ID adalah blog seputar teknologi informasi, edukasi dan ke-NU-an yang hadir sejak tahun 2011. Kontak: kontak@emka.web.id.

©2024 emka.web.id Proudly powered by wpStatically