Skip to content

emka.web.id

Menu
  • Home
  • Indeks Artikel
  • Tutorial
  • Tentang Kami
Menu

Uber Perkenalkan Logo Baru

Posted on February 03, 2016 by Syauqi Wiryahasana

                             Uber memperkenalkan branding dan logo baru, bersamaan dengan update aplikasinya versi 2.118.8. Logo aplikasi mobile Uber juga berubah dengan update tersebut.Logo huruf "U" yang dikenal selama ini berubah menjadi ikon lingkaran dengan kotak di tengahnya, dengan warna biru untuk pengguna dan merah untuk pengendara Uber. Uber menyebutnya sebagai red magnet.
"Kami senang bisa mengenalkan tampilan baru kami, guna menghargai teknologi dan kota-kota yang kami layani," demikian tulis Travis Kalanick, CEO dan Co-Founder Uber di blog resmi Uber, Selasa (2/2/2016) lalu. Logo U berwarna hitam-putih yang lama dikatakan terlalu "dingin" oleh Uber dan dianggap sudah tidak relevan lagi dengan perkembangan Uber saat ini. ist Logo baru Uber untuk pengendara (kiri) dan penumpang (kanan)."Untuk menambahkan sisi humanisme (Uber menyebutnya dengan atom), maka kami menambahkan warna dan pola," tulis Kalanick. Kalanick juga mengatakan tim Uber telah melakukan riset tentang arsitektur, tekstil, pemandangan, seni, dan fashion di berbagai negara yang dilayani Uber. Logo tersebut adalah hasil riset yang dianggap sesuai untuk semua negara. Memang saat membuka aplikasi Uber terbaru, latar belakang hitam sudah tidak nampak lagi, digantikan dengan background berwarna dengan pola lebih menarik. Selain itu, tagline Uber juga ikut berubah. Jika dulu layanan ridesharing itu mengusung "Everyone's private driver," maka kini tagline yang baru "lebih sederhana "Get there." Sumber: KOMPAS Tekno
Seedbacklink

Recent Posts

TENTANG EMKA.WEB>ID

EMKA.WEB.ID adalah blog seputar teknologi informasi, edukasi dan ke-NU-an yang hadir sejak tahun 2011. Kontak: kontak@emka.web.id.

©2024 emka.web.id Proudly powered by wpStatically