Skip to content

emka.web.id

Menu
  • Home
  • Indeks Artikel
  • Tutorial
  • Tentang Kami
Menu

Pendaftaran SNMPTN 2012 Jalur Undangan Mulai 1 Februari

Posted on January 06, 2012 by Syauqi Wiryahasana
Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2012 Jalur Undangan Berdasarkan Penjaringan Prestasi Akademik direncanakan akan dibuka mulai 1 Februari 2012. Pembantu Rektor Bidang Akademik (PR I) Unnes Agus Wahyudin mengemukakan hal itu di kampus Sekaran, Kamis (5/1). Dia mengemukakan hal itu berdasarkan draft informasi SNMPTN 2012. PR I mengemukakan,  jalur ini merupakan mekanisme seleksi nasional berdasarkan penjaringan prestasi akademik tanpa ujian tulis/keterampilan. “Jalur ini tidak termasuk jalur penelusuran minat dan bakat,” katanya. Dikemukakannya, jalur ini dibuka untuk memberikan kesempatan kepada semua anak bangsa yang berprestasi akademik tinggi untuk memperoleh pendidikan tinggi. “Selain itu, memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada kepala sekolah untuk menjadi bagian dari pelaksanaan seleksi awal di tingkat sekolah,” katanya. Informasi dan daftar sekolah yang diundang dapat dilihat di laman resmi SNMPTN jalur ini, http://undangan.snmptn.ac.id.
Seedbacklink

Recent Posts

TENTANG EMKA.WEB>ID

EMKA.WEB.ID adalah blog seputar teknologi informasi, edukasi dan ke-NU-an yang hadir sejak tahun 2011. Kontak: kontak@emka.web.id.

©2024 emka.web.id Proudly powered by wpStatically