Skip to content

emka.web.id

Menu
  • Home
  • Indeks Artikel
  • Tutorial
  • Tentang Kami
Menu

Ambisi Yahoo! Indonesia tahun 2012

Posted on March 01, 2012 by Syauqi Wiryahasana
Jakarta – Yahoo! Indonesia resmi mengumumkan Roy Arnold Simangunsong sebagai Country Ambassador and Sales Director baru. Pria ini pun mengungkap ambisinya di 2012. Ingin tahu? “Di Yahoo! Indonesia, saya ingin fokus pada relevansi lokal dan memberi nilai-nilai penting bagi pelanggan dan pengguna kami di Indonesia, “ katanya di Jakarta, Rabu (29/2). Memasuki 2012, ia menemukan empat hal utama.Yakni, menargetkan segmen pasar, membangun kemitraan strategis dengan klien dan pengiklan, investasi di produk-produk inovatif serta konten serta investasi sumber daya manusia di Yahoo, lanjutnya. Relevansi lokal ini merupakan langkah untuk memasukkan sebanyak mungkin konten yang relevan dengan kebutuhan pengguna Yahoo!Indonesia. Berdasarkan data ComScore, layanan Yahoo! paling banyak diakses di Indonesia adalah email, messenger, OMG (entertainment), news (dari beberapa media di Indonesia), dan Flickr. Menurutnya, lima kanal inilahy ang akan diperkaya dengan konten lokal. Tak hanya itu, Yahoo! Indonesia telah bekerjasama beberapa media lokal guna mengambil konten dan memublikasikannya di portal Yahoo. Terkait konten, Yahoo akan mengembangkan inovasi di semua kanal yang relevan dengan keinginan pengguna dan akan menggabungkan pengalaman berkomunikasi dalam video, mobile, 3D dan sisi interaksi. Di 2012 ini, Yahoo! Indonesia akan fokus pada berita gaya hidup dan olahraga melihat besarnya antusiasme pengguna internet Indonesia di dua bidang itu. Selain mengembangkan konten, Yahoo! juga berinvestasi di perekrutan sumber daya manusia. Jumlah awal karyawan perusahaan ini berawal dari 11 orang dan kini telah mencapai 65 orang, dan ini belum termasuk karyawan Koprol, perusahaan Indonesia yang diakuisisi Yahoo di 2009. Sumber: Inilah.com
Seedbacklink

Recent Posts

TENTANG EMKA.WEB>ID

EMKA.WEB.ID adalah blog seputar teknologi informasi, edukasi dan ke-NU-an yang hadir sejak tahun 2011. Kontak: kontak@emka.web.id.

©2024 emka.web.id Proudly powered by wpStatically