PKB Andalkan Garda Bangsa
MAKASSAR, FAJAR -- Besarnya jumlah pemilih pemula di 2014 mendatang membuat Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulsel berharap banyak dari Garda Bangsa (Gerakan Pemuda Kebangkitan Bangsa) selaku organisasi sayap.
Lewat Garda Bangsa yang dipimpin Baidillah Sahabuddin, pengurus DPW berharap PKB di Sulsel berkembang menjadi pilihan utama pemuda.
"Sebagai pergerakan pemuda dalam hal ini sayap PKB, kita harapkan Garda Bangsa bisa memajukan PKB di Sulsel," kata Ketua DPW PKB Sulsel, Abu Djaropi, Kamis, 14 Juli.
Menurut Abu, sebelumnya, Garda Bangsa sudah terbentuk di Sulsel. Hanya saja, kurang aktif. "Untuk saat ini, kita mau aktifkan kembali," katanya.
Sekretaris Garda Bangsa Sulsel, Andi Zulkadafi, mengatakan, Garda Bangsa Sulsel akan dideklarasikan 24 Juli mendatang di Karebosi. Itu sekaligus menjadi ajang apel siaga.
"Apel siaga akan dihadiri Ketua Umum Garda Bangsa Pusat Hanif dan Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar. Apel siaga akan dilanjutkan ramah tamah," katanya.
Saat ini, untuk Sulsel, Garda Bangsa diperkuat 21 pengurus inti. Ada 50 divisi dalam kepengurusan masing-masing beranggotakan 5 orang.
"Untuk daerah yang sudah terbentuk yakni Jeneponto, Bulukumba, Selayar, serta Bantaeng. Setelah apel siaga, akan menyusul pembentukan di Makassar, Gowa, Takalar dan tiga daerah lainnya," kata Zul.
Ke depan, menurut Zul, program Garda Bangsa akan lebih menarik dari yang lalu. "Pak Baidillah mampu membangkitkan semuanya. Apalagi sekarang ini hubungan dengan DPW lebih bagus dan menyatu," ujarnya. Sumber: Fajar Online