Skip to content

emka.web.id

menulis pengetahuan – merekam peradaban

Menu
  • Home
  • Tutorial
  • Makalah
  • Ke-NU-an
  • Kabar
  • Search
Menu

Dilantik, IPNU SMA Sunan Giri Bertekad Tampung Aspirasi Pelajar

Posted on January 12, 2016

Probolinggo, Ketua Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kota Probolinggo Abdul Jalal berharap agar dengan adanya Pimpinan Komisariat (PK) IPNU di SMA Sunan Giri ini, prestasi siswa bisa lebih ditingkatkan lagi dari sebelumnya.

Harapan tersebut disampaikan Abdul Jalal saat memberikan sambutan usai melantik kepengurusan PK IPNU SMA Sunan Giri masa khidmat 2016-2017 di Kelurahan Triwung Kidul Kecamatan Kademangan Kota Probolinggo, Ahad (10/1) sore.

“Dengan adanya IPNU bukan berarti pelajaran umum dan agama menjadi berkurang, tetapi adanya IPNU semangat belajar lebih ditingkatkan lagi. Adanya IPNU menjadi penguat pelajaran umum dan agama di SMA Sunan Giri,” katanya.

Menurut Jalal, fokus utama setelah dilantik PK IPNU SMA Sunan Giri adalah segera menyiapkan program kerja untuk satu tahun ke depan. “Yang jelas, PC IPNU Kota Probolinggo akan selalu siap mengawal apabila dibutuhkan,” tegasnya.

Dalam kepengurusan tersebut, Rahmat Hidayat diberi amanah sebagai Ketua PK IPNU SMA Sunan Giri. Bersama segenap pengurus, dia mengaku akan berupaya untuk menampung segenap aspirasi dan keinginan para pelajar yang ada di SMA Sunan Giri.

“Saya menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang telah diberikan. Mohon doa dan dukungannya, baik dari semua pelajar maupun dewan guru agar kami mampu melaksanakan amanah ini dengan sebaik-baiknya,” katanya.

Pelantikan PK IPNU SMA Sunan Giri ini dihadiri oleh seluruh dewan guru dan keluarga besar SMA Sunan Giri. Semua siswa mulai dari kelas X dan XI turut menjadi saksi pelantikan tersebut. (Syamsul Akbar/Fathoni)

Sumber: NU Online

Terbaru

  • Cara Memperbaiki Microsoft Copilot Error di Outlook
  • Cara Memperbaiki Error Virtualbox NtCreateFile(\Device\VBoxDrvStub) failed, Not signed with the build certificate
  • Cara Memperbaiki Error “the system detected an address conflict for an IP address, with Event ID 4199”
  • Cara Memperbaiki Password Microsoft Edge yang Hilang
  • Cara Memperbaiki Email Outlook yang Hilang atau Tidak Muncul
  • Cara Menemukan Username dan Password di Windows 11
  • Cara Mengatasi Error Virtualbox not detecting Graphics Card di Windows 11
  • Cara Mengatasi Error Windows MFReadWrite.dll not found or missing
  • Cara Membuat Formulir Menggunakan Zoho Form
  • Pemerintah Ganti Ujian Kesetaraan Dengan TKA 2025
  • Ini Perbedaan TKA vs Ujian Nasional: TKA Lebih Sakti?
  • Daftar TKA Tutup 5 Oktober: Sudah 3.3 Juta Yang Daftar
  • Review Aplikasi ClipClaps: Penipuan atau Tidak?
  • Review Aplikasi Wibuku: Alternatif Nonton Anime Gratis untuk Para Wibu Indonesia!
  • Inilah Alat dan Software Phone Farming dengan Samsung Galaxy J7 Prime
  • Cara Cek Paket Internet Telkomsel Kena Pembatasan/Throttling Atau Tidak
  • Cara Mengatasi YMusic APK Error Tidak Bisa Dibuka
  • Cara Memblokir Akun Teman di Mobile Legend: Panduan Lengkap
  • Profil Farida Farichah, Wakil Menteri Koperasi Kabinet Merah Putih Reshuffle 17 September 2025
  • Ini Info Terbaru Pencairan BSU BPJS Ketenagakerjaan 2025!
  • Cara Reset Printer Epson L3110 2025
  • WhatsApp Tiba-tiba Keluar dan Meminta Verifikasi: Apa yang Harus Dilakukan?
  • Bisakah Saldo BNI Kamu Nol? Fakta dan Cara Mengatasinya
  • Inilah Tanda-tanda Chat Audio di Grup WhatsApp Sudah Disadap
  • Cara Mengatasi Tidak Bisa Live Instagram Karena Tidak Memenuhi Syarat
  • 7 Spek Laptop yang Ideal untuk Coding & Ngoding Web/App
  • Keuntungan dan Kerugian Menggunakan PayPal: Panduan Lengkap
  • Cara Menggunakan Stellarium Web
  • Cara Menghapus Data KTP Pribadi di Pinjol yang Belum Lunas
  • Cara Mengganti Nomor TikTok yang Tidak Aktif atau Hilang Tanpa Verifikasi
  • Cara Memperbaiki Microsoft Copilot Error di Outlook
  • Cara Memperbaiki Error Virtualbox NtCreateFile(\Device\VBoxDrvStub) failed, Not signed with the build certificate
  • Cara Memperbaiki Error “the system detected an address conflict for an IP address, with Event ID 4199”

©2025 emka.web.id | Design: Newspaperly WordPress Theme