Pada tutorial kali ini kita akan menginstall Weave Scope pada cluster Kubernetes. Kalau pada artikel sebelumnya kita menginstall secara natif di server, pada tutorial kali ini kita menginstall didalam cluster kubernetes. Untuk itu, bagi yang ingin mengikuti, silakan siapkan cluster kubernetes.
Weave Scope akan dipasang dan diakses menggunakan mode NodePort. Meskipun demikian, hal ini sangat tidak disarankan ya. Akseslah Weave Scope ini secara terbatas (lokal saja), tidak terkoneksi ke jaringan internet, bahaya :)
Untuk scrip deploy Weave Scope silakan tuliskan ini:
[sourcecode]
kubectl apply -f 'https://cloud.weave.works/launch/k8s/weavescope.yaml?k8s-service-type=NodePort'
[/sourcecode]
contoh hasilnya:
namespace/weave configured
serviceaccount/weave-scope created
clusterrole.rbac.authorization.k8s.io/weave-scope created
clusterrolebinding.rbac.authorization.k8s.io/weave-scope created
deployment.apps/weave-scope-app created
service/weave-scope-app created
deployment.apps/weave-scope-cluster-agent created
daemonset.apps/weave-scope-agent created
kita juga bisa cek berapa pods yang dibikin oleh template diatas:
$ kubectl get pods -n weave
NAME READY STATUS RESTARTS AGE
weave-scope-agent-btpg7 1/1 Running 0 3h20m
weave-scope-agent-qmvtx 1/1 Running 0 3h20m
weave-scope-app-545ddf96b4-bvmbj 1/1 Running 0 3h20m
weave-scope-cluster-agent-74c596c6b7-wnj9r 1/1 Running 0 3h20m
dan service yang dibuat:
$ kubectl get service -n weave
NAME TYPE CLUSTER-IP EXTERNAL-IP PORT(S) AGE
weave-scope-app NodePort 10.111.239.55 80:32766/TCP 3h25m
Selamat mencoba!