Skip to content

emka.web.id

menulis pengetahuan – merekam peradaban

Menu
  • Home
  • Tutorial
  • Makalah
  • Ke-NU-an
  • Kabar
  • Search
Menu

1500 Warga Nahdliyin Mudik Kembali Mudik Gratis dari PKB

Posted on July 14, 2015

Jakarta, NU Online
Warga Nahdliyin kembali menikmati mudik gratis bersama menyusul mudik bareng PBNU, Ahad (12/7). Kali ini mudik bareng difasilitasi Partai Kebangkitan Bangsa. Kurang lebih 1500 orang turut serta dalam program mudik bareng PKB yang berangkat, Senin, 13 Juli 2015.

Pantauan NU Online, 30 armada bus berkapasitas 60 orang tampak terparkir rapi di seputar Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat. Para pemudik pun berlalu lalang dengan bawaan beraneka macam. Rerata tas panggul dan kardus di kedua tangan sebagai oleh-oleh bagi keluarga di kampung halaman.

Salah seorang pemudik, Noviana, ibu muda asal Surakarta bercerita, ia ikut mudik bareng lantaran kedua anaknya sudah pulang ke rumah neneknya beberapa hari lalu. “Saya sendirian, suami masih ada kerjaan di Jakarta. Jadi, mudiknya nanti menyusul,” ujarnya. 

Novi mengaku baru sekali ini ikut mudik bareng PKB. “Itu juga saya tahunya sudah mepet. Dapat kabar dari teman. Mestinya, kalau sosialisasinya jauh hari sebelumnya, mungkin yang ikut akan banyak,” tandasnya.

Sementara itu, pria asal Tasikmalaya mengaku mudik ke Wonogiri. Bersama anak perempuannya yang masih SD, pria yang tidak bersedia disebut namanya ini mudik ke rumah mertua. “Karena istri saya masih ada kerjaan di Jakarta. Jadinya tanggung, sayang kalau ditinggal (kerjaannya-red),” ungkapnya.

Ia mengaku sudah biasa mudik ke Wonogiri tanpa dibarengi istrinya. “Saya senang merayakan di kampung istri. Sebab, pasti ramai. Ada kegiatan takbir keliling dari remaja masjid dan musholla. Anak saya senang banget lihat acara itu,” jelasnya.

Mudik bareng PKB yang dipusatkan di Tugu Proklamasi dilepas Sekjen PKB Abdul Kadir Karding. “Pak ketua umum lagi ada acara. Jadi, saya yang mewakili. Saya nitip salam buat keluarga di rumah. Semoga perjalanan lancar, aman, dan nyaman,” ujar Karding di hadapan ribuan pemudik.

Bagi Karding, mudik merupakan tradisi sakral yang dimiliki bangsa Indonesia. Pihaknya merasa terpanggil untuk membantu masyarakat khususnya warga Nahdliyin yang susah mendapat tiket. “Apalagi tren harga tiket mengalami kenaikan signifikan,” ujarnya.

Beberapa pengurus teras PKB tampak hadir dalam pelepasan pemudik, antara lain KH Abdul Ghafur. Tampak juga artis yang juga kader PKB Arzetty Bilbina. Wartawan media cetak dan media online sibuk mengabadikan momen pemberangkatan “mudik berkah” ini. (Musthofa Asrori/Mukafi Niam)

Sumber: NU Online

Terbaru

  • Cara Memperbaiki Error ScanPST.exe dan File PST di Microsoft Outlook
  • Cara Mengatasi Error DWMAPI.DLL is either not designed or not found
  • Cara Memperbaiki Error Equation/Rumus Jelek di Microsoft Word
  • Cara Mengatasi Adapter Jaringan VMware yang Hilang di Windows 11
  • Cara Reset Multi-Factor Authentication (MFA) di Microsoft Entra
  • Cara Mengatasi Masalah Konektivitas VM Hyper-V ke Host
  • Cara Memperbaiki Error 0x8000FFFF Catastrophic Failure Saat Ekstrak Zip
  • Cara Memperbaiki File Explorer Crash Saat Membuka Folder Besar di Windows 11/10
  • Cara Mengatasi Error Login 0x8007003B di Outlook, Microsoft, XBox dll
  • Cara Memulihkan Akun Admin Microsoft 365 Karena MFA Gagal
  • Cara Mengatasi Error “A Conexant audio device could not be found”
  • Cara Memperbaiki Windows Tidak Nyala Lagi Setelah Sleep/Locked
  • Cara Memperbaiki Komputer Crash karena Discord
  • Cara Memperbaiki Error Windows “Failed to update the system registry”
  • Cara Memperaiki LGPO/exe/g
  • Cara Memperbaiki Error Tidak bisa Add Calendar di Outlook
  • Cara Memperbaiki File Transfer Drop ke 0 di Windows 11
  • Cara Memperbaiki Microsoft Copilot Error di Outlook
  • Cara Memperbaiki Error Virtualbox NtCreateFile(\Device\VBoxDrvStub) failed, Not signed with the build certificate
  • Cara Memperbaiki Error “the system detected an address conflict for an IP address, with Event ID 4199”
  • Cara Memperbaiki Password Microsoft Edge yang Hilang
  • Cara Memperbaiki Email Outlook yang Hilang atau Tidak Muncul
  • Cara Menemukan Username dan Password di Windows 11
  • Cara Mengatasi Error Virtualbox not detecting Graphics Card di Windows 11
  • Cara Mengatasi Error Windows MFReadWrite.dll not found or missing
  • Cara Membuat Formulir Menggunakan Zoho Form
  • Pemerintah Ganti Ujian Kesetaraan Dengan TKA 2025
  • Ini Perbedaan TKA vs Ujian Nasional: TKA Lebih Sakti?
  • Daftar TKA Tutup 5 Oktober: Sudah 3.3 Juta Yang Daftar
  • Review Aplikasi ClipClaps: Penipuan atau Tidak?
  • Cara Memperbaiki Error ScanPST.exe dan File PST di Microsoft Outlook
  • Cara Mengatasi Error DWMAPI.DLL is either not designed or not found
  • Cara Memperbaiki Error Equation/Rumus Jelek di Microsoft Word

©2025 emka.web.id | Design: Newspaperly WordPress Theme