Skip to content

emka.web.id

menulis pengetahuan – merekam peradaban

Menu
  • Home
  • Tutorial
  • Makalah
  • Ke-NU-an
  • Kabar
  • Search
Menu

Hanya Tidur Satu Jam, Ini Harapan Anggota Banser

Posted on August 3, 2015

Jombang, Berjalannya Muktamar ke-33 NU tak lepas dari jasa para Banser dari seluruh Indonesia yang ikut serta menjaga ketertiban dan keamanan berlangsungnya acara. Seperti Saifullah, anggota Banser dari Bumi Ayu Jawa Tengah. Saiful bangga ikut mengamankan Muktamar ke 33. “Saya bangga ikut serta dalam acara ini, walaupun saya hanya tidur satu jam,” katanya.

“Tidur satu jam itu bagi saya tidak terasa. Semua ini untuk NU. Semua ini saya jalani dengan ikhlas, sepenuhnya wujud cinta saya kepada NU, kepada para kiai,” tegasnya.

Sebagai Banser, Pak Saiful menaruh harapan besar kepada seluruh peserta Muktamar khususnya para petinggi NU, untuk ikut menjaga kestabilan umat. “Jangan ada gejolak yang membuat umat bingung. Dari hasil Muktamar ke-33 ini saya berharap bisa memberi  ketenangan bagi umat Islam dan bangsa Indonesia. Melahirkan pemimpin yang mampu mengayomi dan melindungi bangsa ini.”

Saiful yang hanya Banser dari daerah, yang selalu siap kapanpun ketika NU membutuhkan tenaganya. Keikhlasannya dalam menjalankan tugas membuatnya heran jika ada warga NU yang tidak memahami arti dari perjuangan NU sesungguhnya.

“NU bukan politik, NU adalah jati diri yang melekat pada kami. Kami warga nahdhiyin dari pelosok desa, yang selalu bangga dengan NU, selalu memperjuangkan Islam rahmatan lil alamin tanpa pamrih. Harapan kami sangat besar kepada pemimpin NU yang tidak mementingkan diri sendiri, tapi untuk seluruh umat bukan hanya di Nusantara ini, namun juga untuk perdamaian dunia,” lanjutnya. (Muyassaroh/Anam)

Sumber: NU Online

Terbaru

  • Samsung Galaxy Z-Fold Tri-Fold: Harga dan Spesifikasi Resmi Terungkap
  • Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) Mengungkap Pelanggaran Data Setelah Serangan Siber
  • Google Perbarui Desain Akun Google Web, Fokus pada Kemudahan Penggunaan dan Integrasi
  • Google Tingkatkan Batas Gratis Gemini 3 Pro untuk Pengembang dan Bisnis
  • Google Perkenalkan ‘Circle to Search’: Cara Baru Menggunakan AI untuk Pencarian
  • OpenAI Terpapar Data Pelanggan Melalui Pelanggaran Vendor Mixpanel, API Terpengaruh
  • Error External Drive Extraction Tidak Terdeteksi di VM Virtual Hyper-V
  • Ringkasan Notifikasi Pixel Google Lebih Baik dari iPhone, Tapi Apa Tujuannya?
  • ShadowV2 Botnet Digunakan Uji Coba Setelah Penyebab Gangguan AWS
  • YouTube TV Segera Kembali Menawarkan Saluran Univision Setelah Penangguhan Dua Bulan
  • YouTube TV dan Disney Meluncurkan Penawaran Paket Bundel dengan Harga Menarik
  • Error Microsoft .NET Framework: Unhandled Exception – Not Enough Space On The Disk
  • Qualcomm Snapdragon 8 Gen 5: Chipset Flagship Baru yang Lebih Cepat dan Efisien
  • Serangan ONSolve Terus Mengganggu Sistem Peringatan Darurat di Seluruh Amerika Serikat
  • Android 16 Akan Membawa QPR2 untuk Launcher Pixel, Fokus pada Pengalaman Pengguna yang Ditingkatkan
  • Android 16 (QPR2) Akan Membawa Perubahan Signifikan pada Launcher Pixel
  • Microsoft Akan Tingkatkan Kinerja Microsoft Teams dengan Pengelola Panggilan Baru
  • Samsung Meluncurkan Diskon Besar-besaran untuk Penjualan Black Friday 2025, Berapa Harga Terbaru?
  • Samsung Black Friday Sale Phones and Rings Discounts – Huge Savings on Galaxy Devices
  • Error ‘Insufficient Permissions’ (Izin Tidak Cukup) Saat Membuka Email di Windows – Solusi dan Penjelasan Lengkap
  • Hadir dengan Refresh Rate 144 Hz! Ini Rekomendasi Laptop Gaming 10 Jutaan dari ASUS
  • Cara Memperbaiki Error ScanPST.exe dan File PST di Microsoft Outlook
  • Cara Mengatasi Error DWMAPI.DLL is either not designed or not found
  • Cara Memperbaiki Error Equation/Rumus Jelek di Microsoft Word
  • Cara Mengatasi Adapter Jaringan VMware yang Hilang di Windows 11
  • Cara Reset Multi-Factor Authentication (MFA) di Microsoft Entra
  • Cara Mengatasi Masalah Konektivitas VM Hyper-V ke Host
  • Cara Memperbaiki Error 0x8000FFFF Catastrophic Failure Saat Ekstrak Zip
  • Cara Memperbaiki File Explorer Crash Saat Membuka Folder Besar di Windows 11/10
  • Cara Mengatasi Error Login 0x8007003B di Outlook, Microsoft, XBox dll
  • Samsung Galaxy Z-Fold Tri-Fold: Harga dan Spesifikasi Resmi Terungkap
  • Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) Mengungkap Pelanggaran Data Setelah Serangan Siber
  • Google Perbarui Desain Akun Google Web, Fokus pada Kemudahan Penggunaan dan Integrasi

©2025 emka.web.id | Design: Newspaperly WordPress Theme