Skip to content

emka.web.id

Menu
  • Home
  • Indeks Artikel
  • Tutorial
  • Tentang Kami
Menu

Reset Password Root di FreeBSD

Posted on March 22, 2012 by Syauqi Wiryahasana
Susah juga kalau password root lupa. Sebagai user tertinggi di sistem seharusnya ini tidak terjadi. Pada tutorial kali ini akan dibahas bagaimana mereset password root di FreeBSD.

Cara Reset Password Root di FreeBSD

Ikutilah langkah berikut (resiko ditanggung penumpang, setiap sistem BSD bisa jadi berbeda, namun langkah ini bekerja dengan baik saat saya coba). 1. Reboot server dengan tekan tombol CTRL + ALT + DEL atau tekan tombol fisik reboot 2. Saat booting progress, silakan tekan tombol spasi. [code]Hit [Enter] to boot immediately, or any other key for command prompt. Booting [kernel] in 10 seconds…[/code] akan tampil: [code]Type ‘?’ for a list of commands, or ‘help’ for more detailed help[/code] 3. Tuliskan perintah berikut untuk masuk/booting pada mode single user: [code]boot -s[/code] akan tampil: [code]Enter full pathname of shell or RETURN for /bin/sh[/code] 4. Tekan enter untuk masuk ke shell. 5. Mounting filesistem ufs secara manual dengan perintah: [code]mount -t ufs -a[/code] 6. Jalankan perintah berikut untuk mereset password: [code]passwd[/code] isikan password baru dan konfirmasinya, sehingga akan tampil: [code]New password:yournewpassword Retype new password:yournewpassword passwd: updating the database… passwd: done [/code] 7. Reboot dengan ketik perintah: [code]reboot[/code] Selamat menikmati.... :thumbup
Seedbacklink

Recent Posts

TENTANG EMKA.WEB>ID

EMKA.WEB.ID adalah blog seputar teknologi informasi, edukasi dan ke-NU-an yang hadir sejak tahun 2011. Kontak: kontak@emka.web.id.

©2024 emka.web.id Proudly powered by wpStatically