iOS 7 Diluncurkan 10 September 2013

California – Perkembangan terbaru menyiratkan kehadiran iOS 7 pada 10 September 2013, besar kemungkinan bersama iPhone 5S dan iPhone 5C seperti yang telah diduga sebelumnya.

iOS 7 yang kini masih dalam versi Beta untuk pengembang, tampak diatur untuk menyapa konsumen Apple di bulan depan lewat dua iPhone terbaru.

Dua iPhone itu diyakini akan diumumkan bersamaan pada 10 September dan kemudian peluncurannya dimulai pada 20 September 2013. iOS 7 diyakini akan langsung diumumkan pada 10 September 2013 tanpa harus menunggu peluncuran kedua iPhone itu pada 10 hari berikutnya.

Informasi ini berasal dari seorang pengembang bernama Owen Williams yang menerima bocorannya via Email dari Nuance, tim di belakang pengembangan Siri, demikian yang diungkap Ubergizmo.

“Seperti yang mungkin Anda sadari, iOS 7 akan dirilis pada 10 September,” begitu isi Email tersebut seperti diklaim Williams.

Dua iPhone itu bersama dengan iOS 7 diyakini akan menjadi titik balik Apple untuk memukul pasar dan meraih segmen pasar baru, setelah mereka menurun akhir-akhir ini karena tidak adanya produk baru di pasar.

Mari berharap Apple dapat segera membuat pengumuman resminya.

Sumber: Inilah.com

Scroll to Top