- Rencanakan dengan baik rumah kos yang akan dibangun agar memenuhi kriteria keindahan , kenyamanan, dan ketenangan penghuni kos nantinya, jika di rencanakan berkembang menjadi 2 lantai , 3 lantai dan seterusnya maka perlu dipersiapkan pondasi rumahnya sejak awal sehingga tidak banyak terjadi retakan tembok akibat kolom rumah tidak mampu menahan struktur bangunan pasca pengembangan dan akibar terfatalnya tentu keruntuhan bangunan, tentu kita tidak menghaapkan untuk memberikan ganti rugi pada korban akibat keruntuhan rumah kos kita bukan
- Pastikan sirkulasi udara bersih dan bagus pada setiap kamar, jika tidak memungkinkan bisa disediakan exchaust fan atau kipas angin sebagai alat bantu tambahan sirkulasi udara.
- Berikan tempat parkir motor yang cukup untuk semua penghuni kos dan atur semaksimal mungkin dari segi keamanan.
- Pastikan air bersih dapat mengalir setiap hari secara lancar.
- Kelola sebaik mungkin mengenai jadwal pembayaran yang disepakati bersama.
- Jadilah bapak kos atau ibu kos yang menyenangkan, sesekali dekatilah anak kos dengan menawarkan makanan ini tentu bisa membuat anak kos ingin berlama – lama karena ada ikatan batin tersendiri baik antar penghuni kos maupun pengelola kos.
- Pastikan septic tank dapat berfungsi dengan baik dan benar, segera lakukan pengurasan jika mendekati penuh.
- Jaga kebersihan rumah kos setiap hari.
- Berikan peraturan yang harus ditaati anak kos demi kenyamanan dan keamanan bersama.
- Biaya kos jangan terlalu mahal anggap saja sedikit beramal
Tips Membangun Rumah Kontrakan
Berikut adalah tips-tips yang bisa anda gunakan untuk membangun rumah kontrakan yang sehat dan mengunguntungkan: