Goldgenie Rilis Casing iPhone Emas 24 Karat
London - Goldgenie baru saja mengumumkan bahwa mereka telah menyiapkan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus berlapis emas 24 karat. Seperti apa?
Tak hanya satu, perusahaan yang memiliki spesialisasi menghias produk-produk gadget dengan logam berharga tersebut, telah menyiapkan tiga varian untuk rilisan iPhone anyar nan mewah ini.
Varian pertama adalah Luxury Gold Elite, dimana iPhone 6 dan iPhone 6 Plus akan dilapisi dengan emas Gold, Rose Gold, dan Platinum 24 karat.
Adapun varian kedua, Luxury Gold Swarovski Style Elite, masih menggunakan lapisan emas yang sama, namun dengan tambahan kristal Swarovski yang melapisi logo Apple di bagian belakang.
Sedangkan varian ketiga bernama Limited Edition Gulf States Elite. Ini merupakan rilisan khusus bagi para pelanggan di negara-negara kaya di Timur Tengah. Varian ini mirip dengan Luxury Gold Elite namun dengan tambahan logo negara di bagian belakang.
Sumber: Inilah.com