Skip to content

emka.web.id

menulis pengetahuan – merekam peradaban

Menu
  • Home
  • Tutorial
  • Search
Menu

Preview KDE 4.5

Posted on November 15, 2012

Saat KDE 4.0 dirilis saya termasuk yang kurang puas dengan rilis yang menurut saya adalah hasil kerja yang belum selesai dan belum siap untuk diproduksi lebih lanjut. Sejak versi 4.2 kekecewaan saya mulai terobati, jelas karena tim KDE yang melakukan desain dan coding ulang Desktop Environment terdepan ini sestabil apa yang didapat banyak penggunanya pada KDE 3. Tim KDE juga sukses menambahkan nuansa dan fitur-fitur baru yang membuat KDE 4.2 lebih unik dan menjadi terdepan diantara pesaingnya.

Sama seperti saat KDE 3.5 dipatok sebagai versi aplikasi terstabilisasi jangka panjang, KDE 4.5 pun demikian dikembangkan dengan memperbaiki bug dan menambah kestabilannya. Pengguna KDE saat ini belum akan menikmati banyak fitur-fitur baru, namun bukan berarti tak ada sama sekali. Berikut adalah fitur baru atau setidaknya nuansa berbeda yang akan bisa anda temui di KDE 4.5 (Saya test via Mandriva 2010.1 Cooker).

1. Area Notifikasi di Systray lebih mantap

KDE 4.5 terus melanjutkan improvisasi notifikasi sistem desktop anda dengan membuat protokol baru berbasis D-Bus yang menawarkan tampilan notifikasi yang seragam untuk aplikasi berbasis KDE dan Gnome. Para pengembang luar biasa ini juga membuat icon-icon pada systray lebih konsisten dan keren.

Area notifikasi ini juga menawarkan popup yang lebih sedikit dan merangkum pesan notifikasi yang ada sebelumnya pada sebuah tab sesuai aplikasinya. Menu dan Widget area notifikasi pada KDE 4.5 juga akan dirender langsung oleh Desktop yang anda pakai, tak perduli toolkit yang digunakannya.

2. Improvisasi KWin yang Luar Biasa

KWin sebagai Window Manager dari KDE telah menambahkan fitur yang mendukung Window Tiling, mirip solusi yang dimiliki oleh Ion Window Manager. Dengan fitur ini pengguna dapat mengubah window-window baru yang ada menjadi bersebelahan, diatas, dibawah window pada layar tersebut, menempatkan ulang, maupun mengubah ukurannya.

Fitur lain yang mungkin luput dari pemberitaan banyak pihak tentang KWin pada KDE 4.5 adalah adanya efek blur pada efek komposit desktop milik KDE. Fitur ini akan membuat suatu bagian dari window menjadi sama sekali transparan ataupun hanya translucent (baik keseluruhan bagian maupun sebagian saja dari window tersebut tergantung theme-nya) menjadi background yang blur/membayang dibelakangnya. Fitur ini sebenarnya pernah dimasukkan pada rilis KDE 4 sebelumnya namun kemudian dihapus karena banyak bug yang terdeteksi. Fitur luar biasa ini sayangya tak bisa dinikmati disemua kartu grafis dengan benar, mungkin inilah sebabnya fitur ini tak banyak digaungkan.

Improvisasi lain yang cukup penting ada di engine theme Aurorae adalah dukungan sistem tabbed window yang dikenalkan pertama kali pada theme Oxygen di KDE 4.4. Theme Aurorae sendiri akan diintegrasikan kepada pilihan menu berikut dekorasi window lainnya ke menu lain. Section Window Decorations pada System Settings KDE 4.5 juga dipindah ke section baru “Workspace Appereance” yang memasukkan bagian Desktop Theme dan Splash Screen setting.

3. Dukungan Webkit untuk Konqueror

Konqueror akan tetap dijadikan browser default di KDE 4.5. Pada versi terbaru di KDE 4.5 nanti, Konqueror akan ada K-Part untuk Webkit yang akan diintegrasikan ke fitur standar Konqueror seperti ad-blocking, penyimpanan password, plugin dan lainnya. Memang engine rendering dari Konqueror sendiri masih akan tetap memakai KHTML (yang sebenarnya juga turunan dari WebKit) namun pengguna dapat menambahkan opsi untuk memasang kpart-webkit dari masing-masing repo Linux mereka. Sebagai informasi, Webkit kini tak hanya digunakan oleh browser Safari milik Apple, browser iPhone/iPad tapi juga Google Chrome/Chromium.

4. Fitur baru Plasma KDE

Plasma sebagai desktop shell KDE juga ditambahi beberapa fitur baru yang sudah bisa dinikmati pada KDE SC 4.5. Beberapa diantaranya seperti tombol Preview pada modus Folderview.

KDE juga menambahkan banyak fitur dan perbaikan pada aplikasi-aplikasi penyertanya, KDE Games, admin tool dan aplikasi lain. KDE 4.5 akan dirilis untuk berbagai OS, antara lain Linux, FreeBSD/Unix, Windows dan Mac OSX. Kebanyakan distribusi linux sudah menambahkan update file binari langsung pada repositori masing-masing (tunggu di Mandriva, Ubuntu, OpenSUSE, Fedora dan lainnya). Saya yakin anda mungkin lebih tertarik mengkompilasi KDE dari source codenya langsung.

Selamat mencoba dan menunggu.

Terbaru

  • Dikelilingi Cincin Api, Kok Kalimantan Malah Nggak Punya Gunung Berapi? Ini Jawabannya!
  • Misteri Newgrange: Kuburan Batu 5.000 Tahun yang Menyimpan Peta Galaksi, Kok Bisa?
  • Transformasi Ekstrem Pesawat IL-96: Ganti 4 Mesin Jadi 2 Mesin Raksasa PD-35, Emang Bisa?
  • Apakah Aplikasi Cash Reels Penipu?
  • Ini Daftar Kode Redeem Fish It Roblox Terbaru Januari 2026 buat Panen Hadiah!
  • Main Game Dapat Duit? Cek Dulu Fakta Shop Shelf Master Sebelum Nyesel!
  • Monitor Putih Sejutaan Spek Dewa, Acer S243y Bikin Ngiler!
  • Kapsul Luar Angkasa China Ini Bisa Mendarat Selembut Awan, SpaceX Bakal Ketar-ketir?
  • Kereta Maglev 500 KM/Jam: Proyek Gila 1.100 Triliun dari Jepang
  • Kenapa Perusahaan China Mulai Ungguli Amerika di Sektor AI dan Otomotif
  • Mau Beli iPhone 17 Tapi Budget Mepet? Ini Daftar Alternatif iPhone yang Masih Layak Dibeli
  • Apa itu OFTV? Pengertian OnlyFans TV: Platform Streaming Gratis Tanpa Iklan dari OnlyFans
  • Heboh Video 5 Menit Elga Puruk Cahu, Kok Bisa Seviral Itu? Ini Link Downloadnya?
  • Cara Mengatasi Masalah Windows Deactivated Setelah Kloning Disk
  • Investasi Bitnest Janjikan Profit Stabil, Yakin Aman? Cek Dulu Faktanya Sebelum Nyesel!
  • Cara Mengatasi Masalah Klik Mouse Tidak Berfungsi di Windows
  • Apple Dikabarkan Bikin iPhone Layar Lengkung 4 Sisi, Niru Xiaomi?
  • Inikah HP Samsung Terawet? Samsung Diam-diam Uji Baterai 20.000 mAh
  • Ini Deretan HP Murah RAM 12 GB yang Bisa Bikin Multitasking Ngebut!
  • Ini Trik Rahasia Dapat Candy Blossom di Grow a Garden, Nggak Cuma dari Event!
  • Siap-siap Boros! Ini Bocoran Skin Starlight Januari 2026 dan Update Seru M7
  • Moto X70 Air Pro Bakal Punya Kamera Periskop Canggih!
  • Ternyata Nggak Semua Aplikasi Bisa QRIS CPM di Alfamart, Ini Penjelasannya!
  • Lagi Order Tiba-tiba Gojek Error? Jangan Panik Dulu, Coba Langkah Praktis Ini!
  • Belum Tahu? Inilah Cara Melihat Kode Verifikasi Email Saya 6 Digit yang Sering Bikin Bingung!
  • Belum Tahu? Ini Cara Dapat Akses Premium Viu & Vidio Gratis Pakai Axis!
  • Belum Tahu? Inilah Fakta Kamera 0,5 di Samsung Galaxy A05s, Jangan Salah Beli!
  • Nggak Perlu Panik! Ini Trik Jitu Mengatasi Preview Pane PDF yang Hilang di Windows 10 & 11
  • Ini Video Cikgu Nisa Viral di TikTok? Awas Jangan Asal Klik Link Nonton!
  • Kok Menu Undang Teman di Melolo Hilang? Gini Cara Mengembalikannya!
  • Apa itu Cosmic Desktop: Pengertian dan Cara Pasangnya di Ubuntu 26.04?
  • Apa Itu Auvidea X242? Pengertian Carrier Board Jetson T5000 dengan Dual 10Gbe
  • Elementary OS 8.1 Resmi Rilis: Kini Pakai Wayland Secara Standar!
  • Apa Itu Raspberry Pi Imager? Pengertian dan Pembaruan Versi 2.0.3 yang Wajib Kalian Tahu
  • Performa Maksimal! Ini Cara Manual Update Ubuntu ke Linux Kernel 6.18 LTS
  • Inilah Cara Mengamankan Aplikasi LLM dengan AI Guardrails agar Tidak Halusinasi dan Bocor Data
  • Prompt AI Poster Vecna Stranger Things
  • Inilah Cara Menghancurkan Model AI Raksasa Hanya Bermodal 250 Dokumen
  • Tutorial Cara Menjalankan LLM Private di Laptop Sendiri, Aman dan Gratis Tanpa Internet
  • Begini Cara Buat Generator Stiker WhatsApp Otomatis Menggunakan Python dan OpenAI GPT-Image-1
  • Masih Ragu Soal Privasi OnlyFans? Ini Fakta dan Risiko Keamanan Digital yang Wajib Kalian Tahu!
  • Apa itu Praktik Pelacakan Data Ilegal? (Belajar dari Kasus Denda Apple di Italia)
  • OnlyFans Aman Nggak Sih? Cek Dulu Fakta dan Risiko Keamanannya Sebelum Kalian Daftar!
  • Apa itu Elga Puruk Cahu? Ini Alasan Video 5 Menitnya Viral Banget!
  • Apa Itu Kerentanan XSS N8N? Ini Pengertian dan Definisi Bahaya XSS yang Mengintai
Beli Morning Star Kursi Gaming/Kantor disini: https://s.shopee.co.id/805iTUOPRV
Beli Pemotong Rumput dengan Baterai IRONHOOF 588V Mesin Potong Rumput 88V disini https://s.shopee.co.id/70DBGTHtuJ

©2026 emka.web.id | Design: Newspaperly WordPress Theme