Skip to content

emka.web.id

Banner 1
Menu
  • Home
  • Indeks Artikel
  • Tutorial
  • Tentang Kami
Menu

Usai Deklarasi, Khofifah Indarparawansa dan Petinggi PKB Ziarah Ke Tebu Ireng

Posted on July 04, 2013 by Syauqi Wiryahasana
JOMBANG - Sejumlah petinggi DPP PKB dan bakal cagub Jatim yang diusung partai ini, Khofifah Indarparawansa, Minggu (30/6) berziarah ke makam KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan pendiri NU KH Hasyim Asy'ari di komplek Pondok Tebuireng, Jombang. Para petinggi PKB itu antara lain Ketua Umum Muhaimin Iskandar, Sekjen Imam Nachrawi, Ketua PKB Jatim Abdul Halim Iskandar, dan lainnya. Saat berdoa di makam Gus Dur, Khofifah terlihat meneteskan air mata. Tak hanya makam Gus Dur, Khofifah dan Cak Imin juga berziarah ke makam KH Hasyim Asy'ari, pendiri NU, yang lokasinya berdekatan dengan makam Gus Dur. "Ziarah ini dalam rangka doa jelang pelaksaan Pilgub Jatim. Semoga mendapat barokah pendiri dan pejuang NU karena perjuangan PKB adalah untuk meneruskan perjuangan ahlusunnah wal jamaah. Agar perjuangan Khofifah sebagai satu satunya yang mewakili NU terasa lebih ringan," ujar Sekjen PKB Imam Nachrawi. Sebelum berziarah, para tokoh itu bersilaturrahmi kepada keluarga besar Pondok Tebuireng Jombang yang diwakili KH Salahuddin Wahid atau Gus Solah. "Kita jadikan semangat Mbah Hasyim dan Gus Dur untuk menggelorakan spirit PKB agar semakin optimistis mengantar Khofifah menang di Pilgub Jatim," kata Cak Imin, panggilan akrab Muhaimin Iskandar. "Kalau kita pamit sama Gus Dur, caranya memang seperti itu. Karena rohnya Gus Dur masih hidup. Ini menjadi tawassul pertama, sopan santunnya begitu," tambah Khofifah. Khofifah mengutarakan bahwa Gus Dur lebih senang disebut humanis ketimbang pluralis. "Janganlah menghilangkan nyawa seseorang. Itulah pesan yang saya tangkap dari pemikiran Gus Dur," tegas Khofifah. Setelah bersilaturrahmi dan berziarah ke makam Gus Dur, Khofifah mendatangi Alun-alun Kabupaten Jombang. Tujuannya, menghadiri puncak HUT PKB yang dipusatkan di pusat Kota Jombang. Kehadiran Khofifah menyita perhatian ribuan simpatisan PKB. Bakal cagub Jatim dari PKB ini diminta naik ke atas panggung dan di panggung itulah Khofifah diberi kalungan bunga melati oleh Ketua PKB Jatim, Abdul Halim Iskandar. Selain itu, pedangdut Rhoma Irama memberikan hadiah lagu khusus untuk Khofifah. Lagu yang dilantunkan Rhoma berjudul Saiba, dilantunkan raja dangdut dan diganti syarirnya dengan nama Khofifah. Ribuan penonton yang memadati Alun-alun sontak bertepuk tangan. Pada kesmepatan itu, PKB secara resmi mengumunkan bahwa partai ini mengusung pasangan Khofifah Indarparawansa-Herman S Sumawiredja (Berkah) dalam Pilgub Jatim 29 Agustus mendatang. Keputusan resmi DPP PKB itu dibacakan Ida Fauziah, Ketua Umum PP Fatayat NU yang juga anggota DPR RI dari fraksi PKB. "Insya Allah Jawa Timur lebih berkah di bawah Khofifah-Herman," kata Ida. Sumber: SuaraMerdeka
Banner 1
Seedbacklink

Recent Posts

  • Rayakan 5 Tahun Region Jakarta, Google Gelar Cloud Summit Jakarta 2025
  • Kasus Nord Stream, Kasus Sabotase Terbesar Didunia!
  • Asal Usul Genetik Bangsa Austronesia
  • Sejarah Drone Tempur Anduril YFQ-44 Amerika
  • Sejarah Pesawat Mustang P-51
  • Sejarah Penemuan Dead Sea Scroll
  • Kenapa Hampir Semua Pesawat Hindari Jalur Selatan Samudera Atlantik?
  • Hutan Hoia Baciu, Hutan Paling Seram di Romania
  • Rusia Gagal Uji Coba Rudal Nuklir
  • Vietnam Akan Lampaui Ekonomi Indonesia & Thailand!
  • Yang Menarik dari Google I/O 2025
  • Meta/Facebook Bakal Bikin Koin Crypto (lagi)?
  • Apa itu Rudal Balistik Antar Benua (ICBM)?
  • Benarkah Ada Perang Inggris-Belanda Di Zaman VOC?
  • Adakah Partai Komunis di Palestina?
  • Mengenal Apa itu Sapi Laut (Hydrodamalis gigas)
  • Inilah Landak Moncong Pendek (Tachyglossus aculeatus)
  • Inilah Tata Surya Baru, TRAPPIST-1 dengan 7 Planet Mirip Bumi
  • Wafat: José Mujica Presiden Termiskin Didunia
  • Review Suzuki eVitara 2025
  • Antonov An-225 Akan Dibuat Kembali 2025!
  • Auto KAYA Tambang Dasar Laut: Nodul Polimetalik
  • Huawei Gebrak Amerika dengan OS PC dan Prosesor Kirin X90
  • Review Rumah Cantik SMR House Audriecw
  • Review Mazda EZ-6 Sports Edition China

TENTANG EMKA.WEB>ID

EMKA.WEB.ID adalah blog seputar teknologi informasi, edukasi dan ke-NU-an yang hadir sejak tahun 2011. Kontak: kontak@emka.web.id.

©2024 emka.web.id Proudly powered by wpStatically