Skip to content

emka.web.id

Banner 1
Menu
  • Home
  • Indeks Artikel
  • Tutorial
  • Tentang Kami
Menu

Pendidikan Al-Qur’an untuk Anak Usia Dini

Posted on June 14, 2022 by Syauqi Wiryahasana
Kliping Pemikiran Islam, Ditulis oleh Hikmah Lailatul Kamalia

“Sebaik-baik orang adalah yang belajar dan mengamalkan Al-Qur’an.”

Semua orang tua pasti sangat berharap anaknya menjadi anak yang saleh. Anak yang berbakti kepada Allah SWT, Rasulnya serta kedua orang tuanya. Atas dasar ini, mendidik anak sejak dini merupakan hal yang sangat perlu dilakukan oleh elemen masyarakat khususnya orang tua.

Kado istimewa yang diberikan orang tua kepada anak sebenarnya bukanlah kado berupa materi melainkan kado berupa pendidikan yang baik untuk mengawal anak sepanjang hidupnya dalam meniti kebenaran, terlebih hidup di zaman mordenisasi yang mengharuskan orang tua lebih selektif dalam memilih metode, media, dan materi pembelajaran.

Dalam hal ini, salah satu materi yang dapat digunakan adalah Al-Qur’an. Dia merupakan materi utama yang harus diajarkan dan diperkenalkan sejak dini. Sehinga anak siap digadang-gadang menjadi generasi sholeh, sholihah dan berkarakter.

Mendidik Al-Qur’an merupakan hak dan kewajiban utama anak yang harus ditunaikan sesegera mungkin oleh orang tuanya. Artinya, selama orang tua belum menunaikanya pada anak, sedangkan anak telah cukup umur dan orang tua sendiri mampu. Maka, orang tua berdosa karena belum memenuhi hak dan kewajibanya.

Rasulullah SAW bersabda, “Hak anak yang harus ditunaikan oleh orang tua ada tiga: memilih nama yang baik ketika baru lahir, mengajarkan kitab Al-Qur’an ketika mulai bisa berfikir, dan menikahkan ketika mulai dewasa.”
Baca juga:  Tafsir Surat Yusuf Ayat 26-27: Menyoal Tragedi Yusuf-Zulaikha, Apa Benar Seorang Bayi?
Ditekankannya memberikan pendidikan Al-Qur’an pada anak berlandaskan pemikiran bahwa masa anak-anak adalah masa pembentukan otak yang ideal. Anak-anak pada masa itu mudah menerima apa saja yang dilukis dan digambar, sebelum menerima lukisan yang negatif, anak perlu didahului semaian pendidikan Al-Qur’an sejak dini agar nilai-nilai kitab suci Al-Qur’an tertanam dan bersemi dalam jiwanya kelak.

Ibnu sina menasehati agar memperhatikan pendidikan Al-Qur’an kepada anak, menurutnya segenap potensi anak, baik jasmani maupun akal, hendaknya dicurahkan untuk menerima pendidikan utama ini, agar anak mendapat bahasa aslinya dan agar akidah bisa mengalir dan tertanam pada kalbunya.

Dengan menanamkan kecintaan anak terhadap Al-Qur’an sejak dini, maka kecintaan itu akan bersemi pada masa dewasanya kelak, mengalahkan kecintaan anak terhadap hal yang lain, karena masa kanak-kanak itulah masa pembetukan watak utama.

Bila orang tua memperdengarkan bacaan Al-Qur’an atau melatih mengeja huruf-huruf hijaiyyah pada anak secara berulang-ulang, baca’an itu akan mudah diserap atau direkam di otak si anak, sebagaimana anak begitu mudah menyerap kata-kata kotor yang diperdengarkan di depannya berulang-ulang.
Penghargaan Istimewa Mendidik Anak Baca Tulis Al-Qur’an
Kalangan guru, aktivis dakwah, dan para pengelola kuttab -kuttab (taman pendidikan Al-Qur’an untuk anak), maupun elemen masyarakat lainya yang ikut berkecimung dalam menyemarakkan kegiatan pendidikan Al-Qur’an bagi anak-anak, mereka juga mendapatkan keistimewaan dan nilai keunggulan.
Baca juga:  Tafsir Surah Al-Ashr (Bagian 1)
Seorang ayah dan ibu yang giat dan tekun mendidik Al-Qur’an kepada anaknya sehingga anak-anak yang asalnya polos menjadi benar-benar terampil membaca Al-Qur’an, memahami dan mengamalkanya, keduanya akan mendapatkan penghargaan yang spesial di akhirat kelak.

Di antara penghargaaan spesial itu, orang tua akan diberikan mahkota surga. Para penghuni surga dapat mengenalinya disebabkan mereka mendidik Al-Qur’an kepada anak-anaknya sewaktu didunia.

Anak tak ubahnya selembar kertas putih. Apa yang pertama kali ditorehkan disana, maka itulah yang akan membentuk karakter dirinya. Bila yang pertama ditanamkan adalah warna agama dan keluhuran budi pekerti, maka akan terbentuk antibodi terhadap pengaruh positif, seperti malas beribadah, malas belajar, begitu juga sebaliknya.

Oleh karena itu, mendidik Al-Qur’an di usia dini menjadi materi yang sesuai bahkan harus diajarkan untuk anak, sehingga tumbuh dalam hatinya rasa cinta kepada Allah SWT, rosul, malaikat, dan Al-Qur’an itu sendiri.

 

 

Baca Juga



Artikel ini di kliping dari Alif.id sebagai kliping/arsip saja. Segala perubahan informasi, penyuntingan terbaru dan keterkaitan lain bisa dilihat di sumber.
Banner 1
Seedbacklink

Recent Posts

  • Review Aplikasi Melolo, Saingan Berat Dramabox!
  • Review Game Dislyte: Petualangan Urban Myth yang Seru!
  • Microsoft Resmikan Cloud Region Pertama di Indonesia, Pacu Pertumbuhan AI
  • Bagaimana Bisa Xiaomi Jadi Raja dibanyak Sektor?
  • Sejarah Tokoh Judi Negara: Robby Sumampow
  • Kenapa Hongkong Mulai Kehilangan Anak Mudanya?
  • Apakah China ada Peternakan Panda?
  • Kebohongan Ajudan Bung Karno Soal Letkol Untung Habisi Para Jenderal?
  • Apakah Harga Minyak Dunia Turun Bikin OPEC Bangkrut?
  • Hal Konyol di Startrek Original Series
  • Inilah Deretan Buku-Buku Kontroversial di Dunia
  • Benarkah Kisah Ibrahim-Ismail Tiru Kisah Agamemnon Yunani Kuno?
  • Misteri Paus Donus II, Paus Fiktif Diakui Selama 200 Tahun
  • Review BMW Speedtop M8 Superwagon
  • Apa itu ATC (Air Traffic Control)?
  • Leon Hartono: Investasi Emas Fisik vs Digital vs Crypto 2025
  • Meski Di Ejek 'Jenderal Bodoh', Kenapa Soeharto Bisa Berkuasa 32 Tahun?
  • Kenapa dan Kapan Suku Jawa & Suku Sunda Terpisah?
  • Rusia 'Tantang' Amerika Dari Pulau Biak Papua
  • Sejarah D-Day: Pertempuran Terakhir & Kekalahan Hitler
  • Monaco, Negara Kecil & Super Kaya Kejar Megaproject Reklamasi
  • Rayakan 5 Tahun Region Jakarta, Google Gelar Cloud Summit Jakarta 2025
  • Kasus Nord Stream, Kasus Sabotase Terbesar Didunia!
  • Asal Usul Genetik Bangsa Austronesia
  • Sejarah Drone Tempur Anduril YFQ-44 Amerika

TENTANG EMKA.WEB>ID

EMKA.WEB.ID adalah blog seputar teknologi informasi, edukasi dan ke-NU-an yang hadir sejak tahun 2011. Kontak: kontak@emka.web.id.

©2024 emka.web.id Proudly powered by wpStatically